Bupati Erlina Bahagia, Mempawah Pertahankan Juara Umum MTQ Kalbar Tujuh Kali Beruntun
![]() |
Bupati Mempawah Erlina bersama tim pelatih dan ofisial Kafilah MTQ Kabupaten Mempawah. Foto Diskominfo Mempawah |
JURNAL GALAHERANG - Raut bahagia dan rasa bangga terpancar dari wajah Bupati Mempawah Erlina saat menerima piala juara umum Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXXIII tingkat Provinsi Kalimantan Barat tahun 2025 di GOR Kapuas Hulu, Sabtu malam, 20 September 2025.
Penyerahan piala dilakukan oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Harisson, mewakili Gubernur Kalbar. Momen itu menjadi puncak kebanggaan bagi Kabupaten Mempawah yang kembali berhasil mempertahankan gelar juara umum untuk ketujuh kalinya secara beruntun.
“Syukur alhamdulillah, Mempawah kembali menjadi juara umum MTQ Kalbar. Saya sangat bangga sekaligus terharu dengan pencapaian ini. Kemenangan ini buah kerja keras panjang dan komitmen bersama dalam membina generasi Qurani. Terima kasih kepada seluruh kafilah, pelatih, ofisial, dan masyarakat Mempawah yang terus memberikan dukungan serta doa terbaik,” ungkap Erlina penuh rasa haru.
Baca juga : Mempawah Raih Juara Umum MTQ XXXIII Kalbar, Catat Rekor Tujuh Kali Beruntun
Bupati Erlina juga menyampaikan apresiasi khusus kepada Kabupaten Kapuas Hulu yang telah sukses menjadi tuan rumah MTQ XXXIII.
“Terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Pemerintah dan masyarakat Kapuas Hulu yang telah menyambut kami dengan hangat dan menyelenggarakan MTQ dengan sangat baik. Semoga keberkahan selalu menyertai kita semua,” ujarnya.
Meski berhasil mencetak rekor tujuh kali juara berturut-turut, Erlina berpesan agar kafilah Mempawah tidak larut dalam euforia.
“Saya minta para kafilah jangan merasa besar hati dan jangan sombong. Jadikan kemenangan ini sebagai motivasi untuk terus belajar, berlatih, dan berprestasi, serta menjaga akhlak Qurani dalam kehidupan sehari-hari,” tegasnya.
Ketua Kafilah Kabupaten Mempawah, Rahmanudin Wiyono, juga menyampaikan apresiasi atas perjuangan para peserta.
“Alhamdulillah, Mempawah kembali mempertahankan gelar juara umum. Ini kemenangan berkat doa, kerja keras para peserta, pelatih, dan dukungan penuh masyarakat serta pemerintah daerah,” ujarnya.
Penulis : Apri