Wabup Mempawah Sambut Wamen Diktisaintek, Agenda Pembangunan Sekolah Unggul Garuda Baru
![]() |
| Wakil Bupati Mempawah Juli Suryadi Burdadi berbincang dengan Wamen Diktisaintek Fauzan di Ruang VVIP Bandara Supadio. Foto Prokopim Mempawah |
JURNAL GALAHERANG - Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, menyambut kedatangan Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Diktsaintek) Republik Indonesia, Fauzan, di ruang VVIP Bandara Supadio, Kabupaten Kubu Raya, Minggu sore, 21 Desember 20
Kunjungan kerja Wamen Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi ke Kalimantan Barat tersebut merupakan bagian dari agenda nasional, yang salah satunya dijadwalkan berlangsung di Kabupaten Mempawah.
Dalam rangkaian kunjungan tersebut, Wamen Fauzan direncanakan menghadiri acara serah terima dokumen sertifikat tanah antara Pemerintah Kabupaten Mempawah dan Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Republik Indonesia.
Dokumen tersebut menjadi dasar pembangunan Sekolah Unggul Garuda Baru yang akan dibangun di Kabupaten Mempawah dan dijadwalkan berlangsung pada Senin, 22 Desember 2025.
Baca juga : Bupati Erlina dan Wamen Stella Christie Tinjau Tiga Lokasi Calon Sekolah Unggulan Garuda, Dimana Saja?
Wakil Bupati Mempawah, Juli Suryadi, menyampaikan bahwa kunjungan Wamen Diktisaintek menjadi momentum penting bagi daerah, khususnya dalam mendukung peningkatan kualitas pendidikan.
“Pemerintah Kabupaten Mempawah menyambut baik dan mengapresiasi kunjungan Bapak Wakil Menteri. Pembangunan Sekolah Unggul Garuda Baru ini merupakan langkah strategis dalam memperkuat akses serta mutu pendidikan di Kabupaten Mempawah,” ujar Juli Suryadi.
Ia menegaskan, Pemerintah Kabupaten Mempawah berkomitmen penuh mendukung program nasional di bidang pendidikan tinggi, sains, dan teknologi. Kehadiran sekolah unggulan tersebut diharapkan mampu melahirkan sumber daya manusia yang berkualitas dan berdaya saing.
“Kami berharap pembangunan sekolah ini dapat memberikan dampak positif bagi generasi muda Mempawah dan Kalimantan Barat secara umum,” pungkasnya.***
